Friday, June 17, 2016

Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak

Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak. Siapa yang tidak mengenal atau mengetahui masakan atau gorengan yang satu ini, yaaa mungkin semua orang sudah mengenalinya karena sudah banyak sekali ditemukan dimana saja kita berada dan kapan saja kita engen memakannya. Iya karena goreng tempe sangat mudah ditemukan dipinggir-pinggiran jalan trotoar karena banyaknya yang menyukai atau menggemari gorengan ini menjadikan banyak penjual yang berminat untuk jadi pedagang tukang gorengan.

Namun kali ini berbeda dengan gorengan yang banyak dijual dipinggir jalan, karena akan membuat sesuatu yang baru dalam memasak gorengan tempe ini dengan mencampurkannya daun kemangi yang wanginya segar dan rasa yang enak itu bisa dicampur dan disatukan dengan adonan gorengan tempe ini. Nah apalagi bagi yang hobinya ngemil gorengan atau yang menyukai masakan gorengan tempe ini mesti nyobain, karena kalau belum nyobain pasti nyesel.

Dan semua yang sudah dirasakan atau melihat dan membayangkannya, lalu anda ingin mencoba untuk membuatnya sendiri dirumah namun bingung dengan bahan dan cara-caranya bagaimana. Jangan khawatir karena kami disini akan memberikan resepnya dengan cepat, simpel, dan mudah dimengerti tentang semua dari mulai bahan sampai dengan caranya dari Resep Masakan Jempol ini.

Bahan yang digunakan untuk mengolah adonan dan mencampurkannya untuk menjadikan adonan goreng tempe daun kemangi ini sangatlah mudah sekali dicari dan mendapatkannya di warung-warung terdekat, dipasar dan mungkin disupermarket pun juga ada dan bisa mendapatkannya. Berikut resep goreng tempe daun kemangi dibawah ini dengan jelas dan kumplit.

Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak
Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak
Bahan-bahannya:
  • 250 gram tempe
  • Minyak untuk menggoreng
Pencelup:
  • 200 gram tepung terigu
  • 1/2 sdt baking powder
  • 4 sdm tepung beras
  • 2 ikat kemangi, dipetik daunnya, lalu iris halus
  • 1/2 sdt bubuk merica
  • 350 ml air
  • 1/2 sdm garam
Bumbu yang dihaluskan:
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1 cm kunyit
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai rawit merah
Cara membuat Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak:
  1. Potong tempe lebihtipis, kemudian sisihkan
  2. Campur semua bahan pencelup dan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk rata. tuangan air perlahan-lahan, aduk sampai adona licin
  3. Celupkan potongan tempe kedalam bahan pencelup, gorengkan dalam minyak yang panas sampai matang. Angkat, dan sajikan
Baca juga sajian sedap dan nikmat dari Resep masakan jempol ini yaitu dari bahan tempe juga yang menjadikan masakan spesial yang disebut Perkedel Tempe Tahu sangat lezat dan super nikmatnya.

Selesai sudah resep yang kami sajikan dengan rinci, jelas dan lengkap. Bisa anda sajikan untuk keluarga atau teman dirumah terdekat, dan nikmat sekali disantap hangat-hangat. Selamat mencoba

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Tempe Goreng Daun Kemangi Renyah Enak

0 komentar:

Post a Comment